Jayapura , Jubi TV – Manajer Persipura Jayapura, Papua , Yan Permenas Mandenas meminta operator kompetisi, PT Liga Indonesia Baru (LIB) tetap menggelar kompetisi lanjutan Liga 2 hingga tuntas.
Meski ada wacana beberapa klub melarang Liga 2 dihentikan, namun Mandenas menyebutkan hal tersebut tidak akan menyelesaikan masalah.
Manajer yang juga anggota DPR RI itu menyebut skuad Mutiara Hitam kini tetap mempersiapkan diri lantaran PT LIB sudah berencana menggulirkan lagi Liga 2 pada tanggal 14 Januari 2023 mendatang.
“Ada beberapa opsi yang diusulkan oleh sejumlah klub pada pertemuan di Hotel Sultanm Jakarta. Ada yang ingin liga tetap jalan dengan sistem home dan away dengan penonton, ada juga yang usulkan bubble, ada yang minta juga ganti operator dan ada yang mau berhenti akibat kesulitan finansial,” ujar Mandenas dalam rilisnya, Jumat (16/12/2022).
“Kami Persipura tetap ingin Liga 2 kembali dilaksanakan. Bagi kami jika Liga 1 bergulir maka Liga 2 juga harus dilakukan karena punya keterkaitan soal promosi dan degradasi,” sambungnya.
Di sisi lain, Mandenas mengaku klub memiliki kewajiban kepada pihak sponsor dalam hal pertanggungjawaban penggunaan dana yang telah diberikan kepada Persipura.
Jika kompetisi tidak digelar maka akan menyerang klub untuk mempertanggung jawabkan bahkan jika musim depan mengajukan proposal dkungan sponsor belum tentu diberikan karena tidak pasti kompetisi di Indonesia.
“Kami punya tanggung jawab untuk menyampaikan laporan pertanggungjawaban dana sponsor ke pihak sponsor tetap juga kepada masyarakat. Jangan sampai hal ini membebani klub akibat kompetisi tidak bergulir,” katanya.
Mandenas juga tersinggung soal klub subsidi yang menjanjikan PT LIB. Diharapkan dana subsidi klub bisa diberikan karena semua klub saat ini mengalami kesulitan finansial buntut dari dihentikannya kompetisi.
“Selain subsisidi klub kami juga ingin PT. LIB mengeluarkan surat kepada klub agar pemain dan ofisial dapat memahami kondisi yang terjadi saat ini sehingga klub tidak terbebani untuk membayar gaji dan hak-hak lainnya karena kompetisi masih ditunda,” harapnya.
Persipura sendiri saat ini berencana mengumpulkan para pemainnya untuk mempersiapkan diri menghadapi lanjutan Liga 2 yang direncanakan PT LIB akan bergulir kembali pada tanggal 14 Januari 2023 mendatang.
“Soal verifikasi Stadion akan segera kami rapatkan. Jika sudah siap kami bersama pihak terkait melakukan verifikasi dan menunggu penialian. Mudah-mudahan Stadion Lukas Enembe dan Stadion alternatif Mandala bisa memenuhi syarat dan penilaian yang baik sehingga Persipura bisa segera bertanding,” tutupnya.(*)
Artikel ini sudah terbit di Jubi.id dengan judul: Mandenas meminta PT LIB konsisten menyelesaikan kompetisi Liga 2